Sabtu, 11 Agustus 2012

My Blogs

Gue membuat banyak blog. Tapi postingan ini bukan menceritakan tentang perjalanan dunia per-blog-an gue. Setelah gue memutuskan buat setia sama Blogger nya Google, gue membuat beberapa blog.

 

Orange Cake,

 

Ini adalah blog yang kalian baca, dengan 7 followers yang kesemuanya jarang ada yang ngasi komentar. Blog ini adalah blog pribadi, tempat semua macam pemikiran gue, keluh kesah, keprihatinan sosial, cara gue memandang sesuatu dan sebangsanya. Di sini gue jarang ngasi tag, males aja sih. Jadi gak ada penyendirian antar tiap-tiap topik. Boleh dibilang disinilah tempat gue menulis berbagai macam hal semau gue tanpa ada kekangan siapapun :)

 

Jojoz Showcase

 

Blog ini berisi kumpulan hasil kreasi desain gue selama ini, karena pada dasarnya gue ini Graphic Designer WannaBe :D

 

Konsepnya dibagi dua. Ada Raster/Bitmap dan ada Vector. Itu dua jenis desain yang sering dipake oleh para desainer grafis di dunia. Mestinya ada lagi sih, kayak Pixel, Motion Graphic dan Photography. Tapi gue lebih mengarah Vector. Makanya gue menyebut gue sendiri dengan Ksatria Vector, Vector Ridder :D

 

Orange Cake Creative Community

 

Di dalam About-nya tertulis ini adalah start up gue. Yak, bener.

 

Produk pertamanya adalah ebook yang dikerjakan bersama antara penulis dengan desainer. Lalu muncullah ide menjadikan Orange Cake sebuah brand yang menanungi apa-apa yang gue seneng untuk melakukannya. Yang paling getol adalah menerbitkan ebook, membuat kaos, shuffle dance, dan nyediain film.

 

Menerbitkan ebook ini harus punya iklim penulis terlebih dahulu. Dan gue lagi membangun itu di Oranje Eiland.

 

Membuat kaos sudah menjadi hobi gue untuk menyuarakan pendapat dan mengkampanyekan sesuatu. Tapi seiring perkembangan waktu gue jadi lebih realistis, karena produksi minimum kaos yang gak butuh biaya yang sedikit.

 

Shuffle dance menjadi hobi gue setelah gue putuskan itu menjadi sebuah satu olahraga tersendiri. Ternyata susah sekali membangun komunitas di sini,karena basically gue bukan orang yang pinter berinteraksi.

 

Nyediain film? Yak, dengan nyediain film gue pengen banged menjadi salah satu orang yang mereka cari buat nonton film. Etapi basically gue ini orangnya peit banged buat ngasi sesuatu. Hehehe.

 

Oranje Eiland

 

Ini proyek yang gue gadang-gadang bakal jadi brand yang baru. Berawal dari Soul Society yang bukan original dari gue asli tapi dari anime Bleach. Gue pengen punya iklim komunitas yang bagus di proyek ini dengan menarik para penulis-penulis fantasi di Indonesia.

 

Ide awalnya sederhana. Gue pengen bikin kaos dengan gambar seorang karakter chibi. Dan karakter ini diambil dari kisah Oranje Eiland.

 

Sekarang gue pengen cari tau bagaimana caranya bikin open source blog layaknya Wordpress di Blogger yang membuat semua orang bisa berpartisipasi dengan posting di blog kita.

 

Oke, semangat!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar